Penerimaan Rapor Mid Semester Ganjil

 

Salam sehat keluarga besar SD Strada Budi Luhur II. Tidak terasa sudah tiga bulan kita belajar di tahun ajaran 2022/2023 dan sebagai bentuk kerja sama antara sekolah dan orang tua, sekolah mempunyai kewajiban untuk melaporkan perkembangan hasil belajar peserta didik kepada orang tua murid.

Pada penerimaan rapor tahun ini khusus untuk kelas 1 dan 6 diawali dengan forkom. Forkom adalah forum komunikasi yang berguna untuk memberi informasi kepada orang tua murid mengenai hal-hal penting berkenaan dengan program sekolah. Informasi yang diberikan pada forkom kelas 1 adalah perihal program LMS Sokrates, sedangkan kelas 6 mengenai ujian akhir, administrasi yang diperlukan untuk pengisian ijazah, dan syarat pendaftaran ke SMP.

Secara umum pembagian rapor yang dilaksanakan hari Sabtu, 15 Oktober 2022 berjalan dengan tertib dan lancar. Pembagian rapor dibagi menjadi 2 gelombang, yaitu :

Kelas 1             : 07.30 – 09.00 (didahului forkom)

Kelas 3, 5         : 07.30 – 09.00

Kelas 2, 4         : 09.00 – 11.00

Kelas 6             : 09.00 – 11.00 (didahului forkom)

Semoga hasil yang diperoleh peserta didik selama tiga bulan ini dapat menjadi motivasi bagi mereka untuk terus meningkatkan prestasi akademik, sehingga pada akhir semester gasal nanti memperoleh peningkatan nilai rapor menjadi lebih baik lagi dan kerja sama yang sudah terjalin dengan orang tua murid dapat terus terjalin dalam usaha membimbing peserta didik menjadi pribadi yang UNGGUL, DISIPLIN, JUJUR, PEDULI, dan BERJIWA MELAYANI.

Sebarkan artikel ini