Penerimaan Laporan Perkembangan Mid Semester Genap

Salam sehat keluarga besar SD Strada Budi Luhur II. Tidak terasa sudah tiga bulan Kegiatan Belajar Mengajar sudah kita lalui di semester genap tahun ajaran 2022/2023. Sebagai bentuk kerja sama dan pertanggungjawaban sekolah kepada orang tua, sekolah  melaporkan perkembangan hasil belajar peserta didik.

Pada penerimaan rapor mid semester genap ini, khusus untuk kelas 6 diawali dengan Forkom (Forum Komunikasi) sekolah dengan Orang Tua. Forkom berguna untuk menjalin komunikasi dan informasi antara sekolah dengan orang tua murid mengenai hal-hal penting berkenaan dengan program sekolah. Materi forkom kelas 6 kali ini mengenai Asesmen Sumatif Satuan Pendidikan (ASSP).

Secara umum pembagian rapor yang dilaksanakan hari Sabtu, 18 Maret 2023 berjalan dengan tertib dan lancar. Pembagian rapor dibagi menjadi 2 gelombang, yaitu :

Kelas 1 – 5      : 07.30 – 11.00

Kelas 6          : 08.00 – 10.00 dilanjutkan penerimaan laporan perkembangan mid semester genap

Semoga hasil yang diperoleh peserta didik selama tiga bulan di semester genap ini dapat menjadi motivasi bagi mereka untuk terus meningkatkan prestasi belajarnya, sehingga pada akhir tahun nanti dapat naik atau lulus ke kelas atau jenjang selanjutnya dengan hasil yang memuaskan. Semoga kerja sama yang sudah terjalin antara sekolah dengan orang tua murid dapat terus terbina dalam usaha membimbing dan mendampingi peserta didik menjadi pribadi yang UNGGUL, PEDULI, dan BERJIWA MELAYANI.

Sebarkan artikel ini